Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : CogITo Smart Journal

Analisis Kualitas Website Telkomsel Menggunakan Metode Webqual 4.0 dan Importance Performance Analysis Muhammad Abigail Athallah; K Kraugusteeliana
CogITo Smart Journal Vol. 8 No. 1 (2022): Cogito Smart Journal
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Klabat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31154/cogito.v8i1.374.171-182

Abstract

Bisnis saat ini telah memasuki bisnis digital terutama dalam bidang pemasaran yang disebabkan oleh perkembangan teknologi. Salah satu teknologi yang dapat membantu bisnis dalam bidang pemasaran yaitu website. Website telkomsel dibuat berdasarkan konsep pemasaran e-commerce akan tetapi akibat perkembangan teknologi yang pesat, mereka harus bersaing dalam menarik minat pelanggan. Hal yang dilihat oleh pelanggan salah satunya yaitu terkait kualitas dari website tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kualitas website telkomsel dengan menggunakan metode webqual 4.0 dan importance performance analysis. Untuk menganalisis apakah kinerja atau aktual kualitas website telkomsel berdasarkan dimensi yang terlibat sudah sesuai dengan kepentingan atau harapan pengguna, maka metode importance performance analysis dapat digunakan. Hasil akhir yang didapatkan yaitu terdapat perbedaan signifikan antara persepsi kinerja atau aktual dengan kepentingan atau harapan terhadap kualitas website telkomsel  berdasarkan dimensi usability, information, dan service interaction. Persentase tingkat kesesuaian sebesar 94,73% dan nilai kesenjangan sebesar -0,226. Pernyataan kuadran 1 yang menjadi fokus konsentrasi yaitu website telkomsel belum memiliki pengalaman yang positif dalam menggunakannya serta belum aman dalam melakukan transaksi.Kata kunci— Website Telkomsel, Webqual 4.0, Importance Performance Analysis, Kualitas Website.